Bripka Adhil Athama, Pagi Tugas di Satbrimob Sore jadi Guru Ngaji Kitab Kuning Di Sekitar Rumahnya

 

Sebagai manusia, kita diwajibkan mencari nafkah untuk memenuhi hidup di dunia. Namun demikian, kita juga tak boleh melupakan tabungan pahala yang kelak akan membantu kita di akhirat.

Salah seorang polisi yang ada di Aceh ini merupakan sosok yang menerapkan keseimbangan antara keduanya. Ya, ia adalah Bripka Adhil Athama yang setiap pagi menjalankan kewajiban dan tugasnya sebagai seorang personel anggota Brimob.

Namun ketika fajar terbenam, ia juga melanjutkan profesinya sebagai seorang guru ngaji. Berikut ulasan selengkapnya.

Pagi Tugas di Satbrimob

Bripka Adhil Athama, adalah salah seorang pria yang memiliki profesi sebagai polisi Korps Brigade Mobil atau Brimob. Sehari-harinya, Adhil menjalankan tugas dan kewajibannya di Satuan Brimob Polda Aceh.

kisah bripka adhil athama pagi tugas di satbrimob sore jadi guru ngaji kitab kuning

Sosok anggota Brimob dengan pangkat Bripka ini memulai dinasnya di Satbrimob Aceh sejak pagi. Seperti nampak dalam tayangan unggahan saluran Youtube Humas Korps Brimob Polri, tak lupa setiap pagi dirinya selalu berpamitan kepada sang buah hati sebelum berangkat dinas. Terlihat dalam momen tersebut, Bripka Adhil merupakan sosok ayah yang amat mencintai keluarganya dan sang buah hati.

Sore Mengajar jadi Guru Ngaji

Setelah menyelesaikan tugas dinasnya di Satbrimob Polda Aceh, Adhil pulang ke rumahnya untuk melanjutkan kegiatannya kembali. Diketahui saat waktu sudah menunjukkan sore, Adhil masih tetap memiliki kegiatan yaitu mengajar.

kisah bripka adhil athama pagi tugas di satbrimob sore jadi guru ngaji kitab kuning

Saat fajar mulai terbenam, Adhil melanjutkan profesi lain yang dimilikinya sebagai seorang guru ngaji. Ia mengajar di daerah komplek rumah yang ditinggalinya saat ini.

"Bripka Adhil Athama personel Satbrimob Polda Ace adalah seorang guru ngaji," tulis keterangan dalam video yang diunggah oleh saluran Youtube Humas Korps Brimob Polri.

Ajarkan Kitab Kuning

Adhil mengajarkan para santri yang ada di sekitar rumahnya tersebut ilmu-ilmu kitab kuning. Kitab kuning sendiri dalam agama Islam adalah kitab-kitab tradisional berisi ajaran-ajaran Islam yang biasa diajarkan di Pondok Pesantren, mulai dari fiqh, aqidah, akhlaq, hadits, tata bahasa Arab, tafsir dan juga Al-Quran hingga ilmu sosial dan juga kemasyarakatan.

kisah bripka adhil athama pagi tugas di satbrimob sore jadi guru ngaji kitab kuning

"Selain mengajar ngaji, Bripka Adhil Athama juga mengajar kitab kuning kepada santrinya," tulis keterangan yang ada di video.

Video

Berikut adalah video selengkapnya:


Belum ada Komentar untuk "Bripka Adhil Athama, Pagi Tugas di Satbrimob Sore jadi Guru Ngaji Kitab Kuning Di Sekitar Rumahnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel